BENTAYGA S
Ringkasan
Bentayga S mengadopsi kekuatan dan kemampuan dari Bentayga dan menambahkan performa dan gaya yang lebih tajam dan sporty. Dengan roda besar 22” dan detail gaya warna hitam untuk menambah ketegasan, ini adalah mobil yang tidak bisa diabaikan. Anda dapat memilih di antara dua mesin penggerak: mesin V8 4,0 liter twin-turbocharged dengan knalpot sporty dan fitur Mode Sport Bentley yang disempurnakan, atau mesin hybrid plug-in V6 3,0 liter. Dikemas dengan teknologi digital mutakhir, ini adalah mobil yang lebih dari sekadar ekspresi desain yang berani. Singkatnya, setiap bagian terasa sama mendebarkan seperti tampilannya.
Untuk mempelajari lebih lanjut mengenai Bentayga S dan menjadwalkan test drive, hubungi kami di sini di Bentley Jakarta hari ini.
Desain
Ini adalah mobil SUV yang dirancang sejak awal untuk menonjol. Alih-alih menampilkan detail berlapis krom elegan seperti yang ada pada Bentayga standar, ia menampilkan Spesifikasi Blackline, yaitu paket detail eksterior Bentley yang mengubah sebagian besar bagian eksterior berlapis krom mengkilap menjadi hitam. Eksklusif untuk model S, kaca spion, kusen samping, dan detail bumper depan dan belakang juga dicat hitam, begitu pula lampu depan dan lampu belakang yang bernuansa gelap untuk melengkapi tampilan.
Untuk menghadirkan tampilan yang lebih berwibawa, mobil ini dilengkapi velg 22” yang besar dan unik dengan desain sabit yang dramatis. Tersedia dalam tiga pilihan pelapis akhir sesuai keinginan Anda, semuanya terlihat luar biasa dengan kaliper rem bercat-merah yang dipasang sebagai standar.
Untuk kesan yang lebih dramatis, Anda dapat menambahkan Lampu Sambutan Animasi opsional dari Mulliner. Saat Anda membuka pintu, mereka memproyeksikan pertunjukan cahaya yang berkilauan dan berputar-putar ke tanah, untuk menerangi jalan Anda saat Anda masuk atau keluar.
Saat Anda memasuki kabin, Anda akan melangkah ke pelat lantai bertuliskan, 'Hasil pengerjaan tangan di Crewe, Inggris', sebelum Anda melihat sulaman 'Bentayga S' dan detail Alcantara – yang merupakan bagian dari pemisahan warna khusus untuk model S. Bahkan grafik di panel instrumen telah didesain ulang, untuk menambah kesan sporty.
Performa
Bentayga S tersedia dengan mesin V8 4,0 liter twin-turbocharged atau hybrid plug-in V6 3,0 liter turbocharger tunggal. Pilih mesin V8 dan Anda akan mendapatkan daya 542 bhp (550 PS) dan torsi 770 Nm. Secara praktis, itu berarti akselerasi dari 0-60 mil/jam hanya dalam waktu 4,4 detik (0-100 km/jam dalam waktu 4,5 detik), dan kecepatan tertingginya 180 mil/jam (290 km/jam) – cukup untuk membuat sebagian besar pengemudi mobil sport iri.
Ada empat mode berkendara yang dapat dipilih, termasuk Mode Sport yang disempurnakan pada versi V8, yang mampu mendorong tenaga dan daya responsif hingga batasnya. Bahkan ia mengeluarkan semua yang terbaik melalui Knalpot Sporty sehingga mesin V8 semakin terasa kehadirannya setiap kali Anda menginjakkan kaki Anda ke pedal gas. Stabilitas di tikungan ditingkatkan secara dramatis dengan penambahan Bentley Dynamic Ride, sebuah sistem anti-roll elektronik inovatif yang berfungsi untuk menjaga tingkat keseimbangan kabin saat menikung, tanpa mengurangi kualitas pengendaraan secara keseluruhan. Penambahan sistem kemudi all-wheel – sekali lagi, hanya pada versi V8 – memungkinkan Anda bermanuver dengan lebih mudah di ruang sempit, sekaligus mendapatkan stabilitas lebih saat Anda berpindah jalur dengan kecepatan tinggi.
Jika Anda memilih mesin penggerak hybrid, Anda akan menikmati kombinasi performa dan emisi rendah yang hanya bisa dicapai oleh mobil SUV Bentley: Akselerasi 0-60 mil/jam hanya dalam waktu 5,1 detik (0-100 km/jam dalam waktu 5,2 detik) dan kecepatan tertinggi mencapai 158 mil/jam (254 km/jam).
Teknologi
Bentayga S menyertakan banyak teknologi untuk memastikan Anda dapat melanjutkan kehidupan digital Anda di dalam mobil. Ini mencakup Apple CarPlay* dan Android Auto**, baik melalui kabel maupun nirkabel, sehingga Anda dapat mengintegrasikan ponsel Anda dengan mudah. Tersedia fitur hotspot Wi-Fi bawaan dan pengisi daya ponsel nirkabel untuk perangkat yang mendukung – sedangkan untuk yang lainnya, disediakan dua port USB-C.
Kini Anda dapat mengunduh aplikasi langsung ke sistem infotainment mobil, dari kumpulan aplikasi pilihan. Artinya, alih-alih menjalankan aplikasi navigasi pilihan Anda dari ponsel, Anda dapat menjalankannya di sistem mobil, yang dapat mengakses data kendaraan yang berguna seperti tingkat bahan bakar dan jarak tempuh.
Mobil ini dilengkapi AC dan sistem pemurnian baru, yang dapat menyaring berbagai polutan termasuk partikel PM2.5 yang berbahaya. Ini dapat mensirkulasi ulang udara di dalam kabin jika kualitas udara di luar dinilai lebih buruk dan dapat mendeteksi terowongan sebelum Anda memasukinya, dan sistem akan beralih ke mode sirkulasi ulang. Sistem ini bahkan dapat mendeteksi apakah ada orang yang duduk di kursi belakang dan mengatur aliran udaranya yang sesuai.
Bagi pengemudi, mengendarai di ruang sempit jadi jauh lebih mudah, berkat tampilan 3D beresolusi tinggi dari sekeliling Anda secara langsung, serta Bantuan Manuver, sebuah fitur yang mengingatkan Anda sebelum Anda membentur atau menggores bodi mobil Anda ke obyek apa pun. Sebagai bukti nyata perhatian Bentley terhadap detail, bahkan grafis pada layar tampilan telah dirancang untuk mencerminkan karakter dinamis mobil.
Salah satu fitur yang paling berguna adalah kemampuan mobil untuk membantu Anda parkir. Anda dapat melakukan manuver, mengendalikan setir, pedal gas dan rem dari luar mobil - berguna jika ruang parkir terlalu sempit sehingga Anda mungkin akan kesulitan keluar dari mobil.
Aplikasi My Bentley menambahkan lebih banyak lagi fitur akses jarak jauh, seperti kemampuan untuk menemukan mobil Anda dan memberi tahu jika alarm berbunyi. Bahkan dapat memberi tahu Anda jika mobil Anda dipindahkan tanpa persetujuan Anda. Jika Anda memilih hybrid, Anda juga akan dapat melihat di mana titik pengisian daya terdekat dan memeriksa tingkat keterisian baterai.
Di antara fitur inovatif yang hanya ada di hybrid adalah Predictive E-Mode, yang bekerja bersama dengan sistem navigasi mobil. Saat diaktifkan, secara otomatis akan memilih sumber daya yang paling tepat untuk berbagai tahap perjalanan Anda – motor listrik atau mesin bensin – sehingga menghemat daya baterai untuk digunakan di tempat-tempat lain yang lebih membutuhkannya.
*Apple CarPlay merupakan merek dagang terdaftar dari Apple Inc.
**Android merupakan merek dagang dari Google LLC.
Personalisasi
Terlepas dari model Bentayga S standar yang menarik perhatian, Anda masih diberi banyak pilihan lainnya, termasuk pilihan gaya, fitur tambahan, dan paket teknologi.
Terdapat tujuh warna eksterior standar yang dapat dipilih, namun ragam warna yang diperluas – termasuk Gravity Grey dan Opalite baru, ditambah beberapa pilihan warna satin baru – dan rangkaian Mulliner secara total akan memberikan Anda pilihan pada lebih dari 60 warna berbeda.
Di dalam, Anda dapat memilih dari berbagai macam warna untuk jok kulit, termasuk Gravity Grey. Anda dapat menambahkan jahitan, pelipit dan sulaman – dan untuk pertama kalinya, Anda dapat memesan jahitan kontras dan jahitan silang tangan pada interior yang sama. Untuk permukaan veneer yang terlihat di seluruh kabin, Anda dapat memilih dari beragam pilihan termasuk kayu berpori terbuka, kayu mengkilap, dan pelapis akhir teknis seperti Dark Tint Diamond Brushed Aluminium. Tersedia juga pilihan warna cat cantik, yang mencakup Piano Linen dari Mulliner dan tiga warna baru: Cricket Ball, Imperial Blue dan Burnt Oak.
Spesifikasi Kenyamanan Kursi Depan opsional menambahkan sandaran kepala bersayap yang nyaman, ventilasi, fungsi pemiijatan, dan penyesuaian tambahan untuk bantalan dan sandaran kursi. Dilengkapi juga dengan dua fitur yang benar-benar inovatif: Suhu Kursi Otomatis dan Penyesuaian Postur. Suhu Kursi Otomatis menggunakan sensor pada kursi yang dipadukan dengan fitur pemanas dan ventilasi untuk membuat Anda tetap nyaman sepanjang waktu. Penyesuaian Postur menggunakan kantong udara di bawah permukaan kursi untuk memvariasikan tekanan pada otot Anda dan membantu menghentikan rasa lelah.
Untuk penumpang di belakang, Anda dapat menambahkan sistem Rear Entertainment Bentley, yang mencakup dua layar sentuh 10,1” yang dipasang di bagian belakang kursi depan, memungkinkan penumpang menonton konten hiburan dari perangkat seluler mereka. Audio dapat diputar melalui earphone yang disediakan atau headphone milik penumpang sendiri – atau bisa juga melalui pengeras suara mobil. Untuk audio, Anda dapat memilih dari sistem Bentley yang dipasang sebagai standar, sistem Bang & Olufsen for Bentley, yang dilengkapi kisi-kisi speaker yang bercahaya, atau sistem Naim for Bentley, yang menawarkan kualitas suara tak tertandingi.
Tersedia juga sejumlah paket fitur bantuan pengemudi yang dapat dipilih. Spesifikasi Touring opsional mencakup fitur-fitur seperti Tampilan Layar Depan-Mata dan Penglihatan Malam, serta Cruise Control Adaptif dengan Panduan Jalur, yang membuat perjalanan jalan raya panjang menjadi lebih aman dan tidak terlalu melelahkan, dan Cruise Control Adaptif Prediktif, yang dapat memperhitungkan perubahan batas kecepatan ketika Anda berada di jalan raya selain jalan bebas hambatan. Spesifikasi All-Terrain menambahkan empat mode mengemudi tambahan di luar empat yang sudah ditawarkan, untuk digunakan saat mengemudi di permukaan berdaya-cengkeram rendah. Spesifikasi ini juga termasuk perlindungan tambahan untuk area bawah lantai mobil – penting saat berkendara di medan yang tidak rata.
Untuk mempelajari lebih lanjut mengenai pilihan-pilihan Anda, silakan hubungi kami disini di Bentley Jakarta hari ini.
Mesin dan spesifikasi teknis
Bentayga S dapat dipesan dengan mesin bensin V8 4,0 liter twin-turbocharged, atau sebagai hybrid plug-in V6 3,0 liter.
Bentayga S mengadopsi kekuatan dan kemampuan dari Bentayga dan menambahkan performa dan gaya yang lebih tajam dan sporty. Dengan roda besar 22” dan detail gaya warna hitam untuk menambah ketegasan, ini adalah mobil yang tidak bisa diabaikan. Anda dapat memilih di antara dua mesin penggerak: mesin V8 4,0 liter twin-turbocharged dengan knalpot sporty dan fitur Mode Sport Bentley yang disempurnakan, atau mesin hybrid plug-in V6 3,0 liter. Dikemas dengan teknologi digital mutakhir, ini adalah mobil yang lebih dari sekadar ekspresi desain yang berani. Singkatnya, setiap bagian terasa sama mendebarkan seperti tampilannya.
Untuk mempelajari lebih lanjut mengenai Bentayga S dan menjadwalkan test drive, hubungi kami di sini di Bentley Jakarta hari ini.
Desain
Ini adalah mobil SUV yang dirancang sejak awal untuk menonjol. Alih-alih menampilkan detail berlapis krom elegan seperti yang ada pada Bentayga standar, ia menampilkan Spesifikasi Blackline, yaitu paket detail eksterior Bentley yang mengubah sebagian besar bagian eksterior berlapis krom mengkilap menjadi hitam. Eksklusif untuk model S, kaca spion, kusen samping, dan detail bumper depan dan belakang juga dicat hitam, begitu pula lampu depan dan lampu belakang yang bernuansa gelap untuk melengkapi tampilan.
Untuk menghadirkan tampilan yang lebih berwibawa, mobil ini dilengkapi velg 22” yang besar dan unik dengan desain sabit yang dramatis. Tersedia dalam tiga pilihan pelapis akhir sesuai keinginan Anda, semuanya terlihat luar biasa dengan kaliper rem bercat-merah yang dipasang sebagai standar.
Untuk kesan yang lebih dramatis, Anda dapat menambahkan Lampu Sambutan Animasi opsional dari Mulliner. Saat Anda membuka pintu, mereka memproyeksikan pertunjukan cahaya yang berkilauan dan berputar-putar ke tanah, untuk menerangi jalan Anda saat Anda masuk atau keluar.
Saat Anda memasuki kabin, Anda akan melangkah ke pelat lantai bertuliskan, 'Hasil pengerjaan tangan di Crewe, Inggris', sebelum Anda melihat sulaman 'Bentayga S' dan detail Alcantara – yang merupakan bagian dari pemisahan warna khusus untuk model S. Bahkan grafik di panel instrumen telah didesain ulang, untuk menambah kesan sporty.
Performa
Bentayga S tersedia dengan mesin V8 4,0 liter twin-turbocharged atau hybrid plug-in V6 3,0 liter turbocharger tunggal. Pilih mesin V8 dan Anda akan mendapatkan daya 542 bhp (550 PS) dan torsi 770 Nm. Secara praktis, itu berarti akselerasi dari 0-60 mil/jam hanya dalam waktu 4,4 detik (0-100 km/jam dalam waktu 4,5 detik), dan kecepatan tertingginya 180 mil/jam (290 km/jam) – cukup untuk membuat sebagian besar pengemudi mobil sport iri.
Ada empat mode berkendara yang dapat dipilih, termasuk Mode Sport yang disempurnakan pada versi V8, yang mampu mendorong tenaga dan daya responsif hingga batasnya. Bahkan ia mengeluarkan semua yang terbaik melalui Knalpot Sporty sehingga mesin V8 semakin terasa kehadirannya setiap kali Anda menginjakkan kaki Anda ke pedal gas. Stabilitas di tikungan ditingkatkan secara dramatis dengan penambahan Bentley Dynamic Ride, sebuah sistem anti-roll elektronik inovatif yang berfungsi untuk menjaga tingkat keseimbangan kabin saat menikung, tanpa mengurangi kualitas pengendaraan secara keseluruhan. Penambahan sistem kemudi all-wheel – sekali lagi, hanya pada versi V8 – memungkinkan Anda bermanuver dengan lebih mudah di ruang sempit, sekaligus mendapatkan stabilitas lebih saat Anda berpindah jalur dengan kecepatan tinggi.
Jika Anda memilih mesin penggerak hybrid, Anda akan menikmati kombinasi performa dan emisi rendah yang hanya bisa dicapai oleh mobil SUV Bentley: Akselerasi 0-60 mil/jam hanya dalam waktu 5,1 detik (0-100 km/jam dalam waktu 5,2 detik) dan kecepatan tertinggi mencapai 158 mil/jam (254 km/jam).
Teknologi
Bentayga S menyertakan banyak teknologi untuk memastikan Anda dapat melanjutkan kehidupan digital Anda di dalam mobil. Ini mencakup Apple CarPlay* dan Android Auto**, baik melalui kabel maupun nirkabel, sehingga Anda dapat mengintegrasikan ponsel Anda dengan mudah. Tersedia fitur hotspot Wi-Fi bawaan dan pengisi daya ponsel nirkabel untuk perangkat yang mendukung – sedangkan untuk yang lainnya, disediakan dua port USB-C.
Kini Anda dapat mengunduh aplikasi langsung ke sistem infotainment mobil, dari kumpulan aplikasi pilihan. Artinya, alih-alih menjalankan aplikasi navigasi pilihan Anda dari ponsel, Anda dapat menjalankannya di sistem mobil, yang dapat mengakses data kendaraan yang berguna seperti tingkat bahan bakar dan jarak tempuh.
Mobil ini dilengkapi AC dan sistem pemurnian baru, yang dapat menyaring berbagai polutan termasuk partikel PM2.5 yang berbahaya. Ini dapat mensirkulasi ulang udara di dalam kabin jika kualitas udara di luar dinilai lebih buruk dan dapat mendeteksi terowongan sebelum Anda memasukinya, dan sistem akan beralih ke mode sirkulasi ulang. Sistem ini bahkan dapat mendeteksi apakah ada orang yang duduk di kursi belakang dan mengatur aliran udaranya yang sesuai.
Bagi pengemudi, mengendarai di ruang sempit jadi jauh lebih mudah, berkat tampilan 3D beresolusi tinggi dari sekeliling Anda secara langsung, serta Bantuan Manuver, sebuah fitur yang mengingatkan Anda sebelum Anda membentur atau menggores bodi mobil Anda ke obyek apa pun. Sebagai bukti nyata perhatian Bentley terhadap detail, bahkan grafis pada layar tampilan telah dirancang untuk mencerminkan karakter dinamis mobil.
Salah satu fitur yang paling berguna adalah kemampuan mobil untuk membantu Anda parkir. Anda dapat melakukan manuver, mengendalikan setir, pedal gas dan rem dari luar mobil - berguna jika ruang parkir terlalu sempit sehingga Anda mungkin akan kesulitan keluar dari mobil.
Aplikasi My Bentley menambahkan lebih banyak lagi fitur akses jarak jauh, seperti kemampuan untuk menemukan mobil Anda dan memberi tahu jika alarm berbunyi. Bahkan dapat memberi tahu Anda jika mobil Anda dipindahkan tanpa persetujuan Anda. Jika Anda memilih hybrid, Anda juga akan dapat melihat di mana titik pengisian daya terdekat dan memeriksa tingkat keterisian baterai.
Di antara fitur inovatif yang hanya ada di hybrid adalah Predictive E-Mode, yang bekerja bersama dengan sistem navigasi mobil. Saat diaktifkan, secara otomatis akan memilih sumber daya yang paling tepat untuk berbagai tahap perjalanan Anda – motor listrik atau mesin bensin – sehingga menghemat daya baterai untuk digunakan di tempat-tempat lain yang lebih membutuhkannya.
*Apple CarPlay merupakan merek dagang terdaftar dari Apple Inc.
**Android merupakan merek dagang dari Google LLC.
Personalisasi
Terlepas dari model Bentayga S standar yang menarik perhatian, Anda masih diberi banyak pilihan lainnya, termasuk pilihan gaya, fitur tambahan, dan paket teknologi.
Terdapat tujuh warna eksterior standar yang dapat dipilih, namun ragam warna yang diperluas – termasuk Gravity Grey dan Opalite baru, ditambah beberapa pilihan warna satin baru – dan rangkaian Mulliner secara total akan memberikan Anda pilihan pada lebih dari 60 warna berbeda.
Di dalam, Anda dapat memilih dari berbagai macam warna untuk jok kulit, termasuk Gravity Grey. Anda dapat menambahkan jahitan, pelipit dan sulaman – dan untuk pertama kalinya, Anda dapat memesan jahitan kontras dan jahitan silang tangan pada interior yang sama. Untuk permukaan veneer yang terlihat di seluruh kabin, Anda dapat memilih dari beragam pilihan termasuk kayu berpori terbuka, kayu mengkilap, dan pelapis akhir teknis seperti Dark Tint Diamond Brushed Aluminium. Tersedia juga pilihan warna cat cantik, yang mencakup Piano Linen dari Mulliner dan tiga warna baru: Cricket Ball, Imperial Blue dan Burnt Oak.
Spesifikasi Kenyamanan Kursi Depan opsional menambahkan sandaran kepala bersayap yang nyaman, ventilasi, fungsi pemiijatan, dan penyesuaian tambahan untuk bantalan dan sandaran kursi. Dilengkapi juga dengan dua fitur yang benar-benar inovatif: Suhu Kursi Otomatis dan Penyesuaian Postur. Suhu Kursi Otomatis menggunakan sensor pada kursi yang dipadukan dengan fitur pemanas dan ventilasi untuk membuat Anda tetap nyaman sepanjang waktu. Penyesuaian Postur menggunakan kantong udara di bawah permukaan kursi untuk memvariasikan tekanan pada otot Anda dan membantu menghentikan rasa lelah.
Untuk penumpang di belakang, Anda dapat menambahkan sistem Rear Entertainment Bentley, yang mencakup dua layar sentuh 10,1” yang dipasang di bagian belakang kursi depan, memungkinkan penumpang menonton konten hiburan dari perangkat seluler mereka. Audio dapat diputar melalui earphone yang disediakan atau headphone milik penumpang sendiri – atau bisa juga melalui pengeras suara mobil. Untuk audio, Anda dapat memilih dari sistem Bentley yang dipasang sebagai standar, sistem Bang & Olufsen for Bentley, yang dilengkapi kisi-kisi speaker yang bercahaya, atau sistem Naim for Bentley, yang menawarkan kualitas suara tak tertandingi.
Tersedia juga sejumlah paket fitur bantuan pengemudi yang dapat dipilih. Spesifikasi Touring opsional mencakup fitur-fitur seperti Tampilan Layar Depan-Mata dan Penglihatan Malam, serta Cruise Control Adaptif dengan Panduan Jalur, yang membuat perjalanan jalan raya panjang menjadi lebih aman dan tidak terlalu melelahkan, dan Cruise Control Adaptif Prediktif, yang dapat memperhitungkan perubahan batas kecepatan ketika Anda berada di jalan raya selain jalan bebas hambatan. Spesifikasi All-Terrain menambahkan empat mode mengemudi tambahan di luar empat yang sudah ditawarkan, untuk digunakan saat mengemudi di permukaan berdaya-cengkeram rendah. Spesifikasi ini juga termasuk perlindungan tambahan untuk area bawah lantai mobil – penting saat berkendara di medan yang tidak rata.
Untuk mempelajari lebih lanjut mengenai pilihan-pilihan Anda, silakan hubungi kami disini di Bentley Jakarta hari ini.
Mesin dan spesifikasi teknis
Bentayga S dapat dipesan dengan mesin bensin V8 4,0 liter twin-turbocharged, atau sebagai hybrid plug-in V6 3,0 liter.
Spesifikasi teknis
Mesin
- Mesin4.0 litre twin-turbocharged V8
- Transmisi8-speed Automatic Transmission
- Daya550 PS / 542 bhp / 404 kw @ 6000 rpm
- Torsi770 Nm / 568 lb.ft @ 2000-4500 rpm
- Tingkat EmisiEU 6
- Bahan bakarEU 95 to 98 RON
Performa
- Kecepatan Maksimum180 mph / 290 km/h
- Akselerasi Mil/Jam0 - 60 mph 4.4 secs
- Akselerasi Km/Jam0 - 100 km/h 4.5 secs
Dimensi
- Gaya BodiSUV
- Panjang Keseluruhan5144mm / 202.52in
- Lebar Sepanjang Kaca Spion2222mm / 87.48in
- Lebar dengan Kaca Spion Dilipat2010mm / 79.13in
- Tinggi1728mm / 68.03in (normal with antenna), 1748mm (height 1 with antenna), 1763mm (height 2 with antenna)
- Jarak Sumbu Roda2995mm / 117.91in
Mesin
- Mesin3.0 V6 TFSi engine combined with 100kW electric motor
- Transmisi8-speed Automatic Transmission
- Daya (kombinasi)462 PS / 456 bhp / 340 kw
- Daya (Bensin)340 PS / 335 bhp / 250 kw @ 6400 rpm
- Daya (Berkendara-elektrik)136 PS / 134 bhp / 100 kw
- Torsi (kombinasi)700 Nm / 516 lb.ft
- Torsi (Bensin)450 Nm / 332 lb.ft @ 1340-5300 rpm
- Torsi (Berkendara-elektrik)400 Nm / 295 lb.ft
- Kapasitas Baterai18.0 kWh
- Tingkat EmisiEU 6
- Bahan bakarPetrol and Electric
Performa
- Kecepatan Maksimum (Kombinasi)158 mph / 254 km/h
- Kecepatan Maksimum (Hanya Elektrik)84 mph / 135 km/h
- Akselerasi Mil/Jam0 - 60 mph 5.1 secs
- Akselerasi Km/Jam0 - 100 km/h 5.3 secs
Dimensi
- Gaya BodiSUV
- Panjang Keseluruhan5144mm / 202.52in
- Lebar Sepanjang Kaca Spion2222mm / 87.48in
- Lebar dengan Kaca Spion Dilipat2010mm / 79.13in
- Tinggi1710mm / 67.32in (with antenna)
- Jarak Sumbu Roda32995mm / 117.9in